garudasaktinews.com – Sukabumi, Dalam rangka memperingati Hari Jadi ke-155 Kabupaten Sukabumi (HJKS ke-155), Dinas Pertanian Kabupaten Sukabumi turut ambil bagian dalam Sukabumi Expo 2025 dengan menampilkan beragam produk unggulan pertanian lokal.

Stand Dinas Pertanian yang berada di arena pameran tersebut menjadi salah satu daya tarik utama bagi pengunjung. Bupati Sukabumi, Wakil Bupati Sukabumi, Sekretaris Daerah, serta jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) tampak berkunjung dan memberikan apresiasi terhadap tampilan serta inovasi produk yang dihadirkan.
Dalam pameran tersebut, Dinas Pertanian menampilkan berbagai produk pertanian pangan, antara lain varietas unggul padi dan singkong, komoditas hortikultura seperti sayuran dan buah langka, serta hasil perkebunan berupa kopi lokal Sukabumi yang kini mulai dikenal di tingkat nasional.
Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Sukabumi, H. Aep Majmudin, SE., MM, menjelaskan bahwa keikutsertaan dalam Sukabumi Expo merupakan upaya memperkenalkan potensi dan inovasi pertanian daerah kepada masyarakat luas. “Kami ingin menunjukkan bahwa sektor pertanian Sukabumi tidak hanya berperan dalam ketahanan pangan, tetapi juga berkontribusi pada pertumbuhan ekonomi daerah melalui produk unggulan yang bernilai jual tinggi,” ujarnya.
Sementara itu, Bupati Sukabumi menyampaikan apresiasi atas kreativitas dan kerja keras jajaran Dinas Pertanian dalam menghadirkan stand yang edukatif dan inspiratif. “Pameran ini menjadi ajang penting untuk memperlihatkan kemajuan sektor pertanian Sukabumi yang semakin inovatif dan berdaya saing,” ungkapnya.
Melalui kegiatan ini, Dinas Pertanian Kabupaten Sukabumi berharap dapat terus mendorong semangat petani dan pelaku usaha agribisnis untuk meningkatkan kualitas dan nilai tambah produk lokal menuju pertanian maju, mandiri, dan berkelanjutan.













