Bupati Sukabumi H.Marwan Hamami Bersama Dandim 0622/Kabupaten Sukabumi, Letkol Kav. Andhi Ardana Valeriandra Putra Meresmikan Program Makan Bergizi Gratis (MBG) Di Ciracap

SUKABUMI1365 Views

garudasaktinews.com – Sukabumi, Program Makan Bergizi Gratis (MBG) telah diluncurkan di Kecamatan Ciracap, Kabupaten Sukabumi, pada 6 Januari 2025. Peluncuran ini dilakukan oleh Bupati Sukabumi, Marwan Hamami, bersama Dandim 0622 Kabupaten Sukabumi, Letkol Kav. Andhi Ardana Valeriandra Putra, di Yayasan Pendidikan dan Sosial Islam Nurul Huda Annawawiyah, Desa Ujung Genteng.

Pada tahap awal, program ini menargetkan dua sekolah di Kecamatan Ciracap, yaitu MI Nurul Hikmah dan TK Winaya Bahari. Sebanyak 140 paket makanan bergizi telah dibagikan kepada siswa-siswa di kedua sekolah tersebut.

Bupati Sukabumi H.Marwan Hamami menyatakan bahwa program ini akan terus berkembang, dengan rencana peningkatan jumlah porsi hingga 3.000 dalam waktu dekat. Beliau berharap program ini dapat meningkatkan kesehatan dan gizi anak-anak di wilayah tersebut.

Sementara itu, Dandim 0622 Letkol Kav. Andhi Ardana Valeriandra Putra menegaskan komitmennya untuk mendukung program ini dan memastikan distribusi makanan bergizi gratis berjalan lancar di wilayah Kabupaten Sukabumi.

Related Posts

Don't Miss

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *