Ketua DPRD dan Bupati Sukabumi Hadiri Peletakan Batu Pertama Pembangunan Alun-Alun Jampangtengah

SUKABUMI5339 Views

garudasaktinews.com – Sukabumi, Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi Budi Azhar Mutawali menghadiri secara langsung acara peletakan batu pertama pembangunan Alun-Alun Kecamatan Jampangtengah yang digelar di bekas Terminal Bojonglopang, Rabu (23/7/2025). Peletakan batu pertama ini dilakukan langsung oleh Bupati Sukabumi, H. Asep Japar, dengan disaksikan oleh masyarakat setempat.

Pembangunan alun-alun ini menjadi bagian dari program prioritas pemerintah daerah dalam mewujudkan ruang terbuka publik yang representatif dan multifungsi bagi masyarakat. Turut hadir dalam kegiatan tersebut berbagai unsur Forkopimda, pejabat perangkat daerah, tokoh masyarakat, dan warga sekitar.

Salah satu warga Kampung Cijulang, Desa Cijulang, Marni, menyambut antusias kehadiran Alun-Alun Jampangtengah. Ia berharap pembangunan ruang terbuka ini berjalan lancar dan hasilnya dapat dinikmati oleh seluruh lapisan masyarakat.

“Alun-alun ini bisa menjadi ikon masyarakat Jampangtengah ketika sudah selesai. Semoga hasilnya bagus dan bermanfaat. Kalau sudah jadi, jangan lupa juga perawatannya agar tetap terawat,” ujarnya penuh harap.

Dalam sambutannya, Bupati Sukabumi H. Asep Japar menekankan pentingnya peran serta masyarakat dalam proses pembangunan. Ia mengajak seluruh warga untuk bersama-sama mengawasi proses pengerjaan agar kualitas hasilnya maksimal.

“Saya mohon doa dan bantuannya untuk mengawasi pembangunan ini. Saya ingin pembangunan ini betul-betul berkualitas,” ungkap Bupati Asep Japar.

Ia juga menegaskan bahwa pembangunan alun-alun ini merupakan wujud komitmen dalam penyediaan Taman Interaksi Warga — ruang terbuka yang mengusung konsep inovasi, teknologi, olahraga, kreativitas, dan silaturahmi masyarakat.

Sementara itu, Sekretaris Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (Perkim) Kabupaten Sukabumi, Herdiawan Waryadi, menjelaskan bahwa pembangunan Alun-Alun Jampangtengah akan dilakukan di atas lahan seluas sekitar 7.500 meter persegi.

“Area ini sekitar 7.500 meter persegi. Namun yang akan dibangun, sekitar 4.000 meter persegi,” jelasnya.

Fasilitas yang akan dibangun di antaranya jogging track, area bermain anak, foodcourt, dan berbagai fasilitas lainnya yang mendukung kegiatan masyarakat.

Pembangunan Alun-Alun Jampangtengah ini diharapkan mampu menjadi pusat kegiatan warga serta meningkatkan kualitas lingkungan dan kebersamaan masyarakat di wilayah tersebut.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *