Dinas Pertanian Kabupaten Sukabumi Ucapkan Selamat Hari Lahir Pancasila: Momentum Perkuat Semangat Kebangsaan dan Ketahanan Pangan

SUKABUMI2893 Views

garudasaktinews.com – Sukabumi, Dalam rangka memperingati Hari Lahir Pancasila, 1 Juni 2025, Dinas Pertanian Kabupaten Sukabumi menyampaikan ucapan selamat dan penghormatan kepada seluruh masyarakat Indonesia, khususnya para pelaku sektor pertanian di Kabupaten Sukabumi, yang terus berkontribusi dalam menjaga ketahanan pangan nasional.

Peringatan Hari Lahir Pancasila tahun ini menjadi refleksi penting atas nilai-nilai dasar negara yang menjadi fondasi kehidupan berbangsa dan bernegara, termasuk dalam membangun sektor pertanian yang adil, berkelanjutan, dan berpihak pada kesejahteraan rakyat.

Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Sukabumi, Sri Hastuty Harahap, mengatakan bahwa Pancasila bukan sekadar ideologi, tetapi juga menjadi ruh dalam setiap program dan kebijakan pertanian yang berpihak pada kepentingan rakyat dan kedaulatan pangan nasional.

“Selamat Hari Lahir Pancasila. Semoga nilai-nilai luhur Pancasila terus menjadi pedoman dalam setiap langkah dan kerja-kerja pembangunan, termasuk dalam mewujudkan pertanian yang mandiri dan berkeadilan,” ujar Tuty.

Lebih lanjut, ia menyampaikan bahwa Dinas Pertanian akan terus berkomitmen menguatkan ketahanan pangan daerah, memberdayakan petani lokal, serta menghadirkan inovasi yang berpihak pada keberlanjutan lingkungan dan kesejahteraan masyarakat.

Peringatan ini juga diisi dengan kegiatan internal reflektif dan pembinaan nilai kebangsaan di lingkungan dinas, sebagai wujud komitmen ASN pertanian dalam menanamkan semangat gotong royong dan nasionalisme di setiap lini pelayanan.

“Kami percaya, semangat Pancasila adalah fondasi yang kokoh untuk membangun sektor pertanian yang tangguh, inklusif, dan berdaulat,” pungkasnya.

Melalui momentum ini, Dinas Pertanian Kabupaten Sukabumi mengajak seluruh elemen masyarakat untuk terus menjaga persatuan, memperkuat nilai-nilai Pancasila, serta bergotong royong membangun Indonesia dari desa, dari lahan-lahan pertanian yang produktif.

Related Posts

Don't Miss

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *